Konten Terbaru:
Home » » Harga Makanan Khas Lebaran Masih Stabil

Harga Makanan Khas Lebaran Masih Stabil

Written By Unknown on Minggu, 26 Juli 2015 | 26.7.15


SEMARANG, JITUNEWS.COM - Harga makanan khas Lebaran pada awal Ramadhan 2014 masih stabil karena pasokan dari distributor kepada pedagang hingga saat ini masih lancar.

"Beberapa makanan khas Lebaran di antaranya kacang kupas, emping, dan beras ketan masih relatif stabil kalaupun ada kenaikan hanya sebesar Rp 2 ribu," jelas Sumanto, salah satu pedagang di Pasar Johar di Semarang, Rabu (2/7).

Menurutnya untuk harga emping masih stabil yaitu Rp 35 ribu/kg, kacang tanah yang sudah dikupas ada kenaikan Rp 1.000 dari Rp 20 ribu menjadi Rp 21 ribu, dan untuk beras ketan harganya naik dari Rp 12.500 menjadi Rp 13.500.

Untuk harga makanan khas Lebaran yang mengalami kenaikan cukup banyak yaitu kacang mete dari Rp 80 ribu/kg saat ini menjadi Rp 85 ribu/kg-Rp 100 ribu/kg.

"Kenaikan ini sudah sejak lima hari lalu, kalau menurut distributor kenaikan harga terjadi karena stok yang mulai menipis," ujarnya yang mendatangkan kacang mete dari Wonogiri ini.

Menurutnya meski mengalami kenaikan harga namun kacang mete ini tetap dicari oleh pembeli, dalam satu hari dia bisa menjual hingga 50 kg.

Jika dibandingkan pada tahun lalu di tahun ini harga kacang mete jauh lebih tinggi, diakuinya di tahun lalu untuk kacang mete kualitas nomor 1 harganya paling mahal Rp 85 ribu sedangkan saat ini mencapai Rp 100 ribu.

"Stok saya sekarang juga mulai menipis karena peminatnya banyak tetapi distribusi tidak lancar, harapan saya distribusi bisa lancar sehingga harga tidak naik lagi," jelasnya.

Harga bahan baku lain yaitu minyak goreng dari Rp10.800/kg naik menjadi Rp 11 ribu, gula pasir tetap di harga Rp 9.500, dan harga beras juga tetap yaitu Rp 8.500-Rp 10 ribu. (ANT)


Sumber @jitunews http://www.jitunews.com/read/2825/harga-makanan-khas-lebaran-masih-stabil#ixzz3h43prVo9
Share this article :

0 komentar:


Tepung Mocaf

Tepung singkong yang dimodifikasi sehingga berkualitas tinggi...

Untuk Pembelian Tepung Mocaf Hubungi
YULIANA
0271-825266

 
Dipersembahkan oleh Lembaga Penelitian Universitas Jember
Didukung oleh : Universitas Jember | LPDP | BCM
Copyright © 2015. Tepung MOCAF - All Rights Reserved